Pendidikan

Green Metric, Uniku ke 698 Dunia

Pencanangan Uniku Green Campus.

Kuninigan Terkini- Universitas Kuningan (Uniku) menggelar kegiatan pencanangan “Uniku Green Campus” menuju Universitas ramah lingkungan di Halaman Depan Gedung Fakultas Kehutanan (Fahutan) Kampus I, Kamis (20/12/2018).

Rektor Uniku, Dr. Dikdik Harjadi, SE., M.Si., mengatakan, kegiatan yang diselenggarakan pada hari ini merupakan salah satu upaya Uniku menuju Universitas yang ramah lingkungan. “Keikutsertaan Uniku dalam Green Metric yang baru beberapa bulan yang lalu tersebut, step by step, mampu menunjukan progress yang sangat signifikan. Alhamdulillah, Uniku di Green Metric 2018 berhasil menempati posisi ke-64 dari perguruan tinggi negeri (PTN) maupun swasta (PTS) se-Indonesia dan di dunia Uniku menempati peringkat ke-698,” katanya.

Untuk Perguruan Tinggi di Jawa Barat kata Dikdik, hanya ada dua perguruan tinggi yaitu Uniku dan Telkom yang berada di peringkat 10 Green Metric nasional. Penilaian ini dilihat dari 60 indikator seperti penataan ruang terbuka hijau, energy, sampah, air, transportasi dan pendidikan serta penelitian.

Untuk peringkat perguruan tinggi Kemenristekdikti, Uniku berada di peringkat ke-249 dan peringkat Unirank berada di peringkat 171. Prestasi yang diraih ini menjadi semangat dan motivasi dorongan agar Uniku lebih baik, lebih berkembang dan lebih maju lagi kedepannya.

“Semalam, saya mendapatkan kabar bahwa Prodi Matematika FKIP berhasil meraih akreditasi “B” dengan jumlah nilai 332 dan SPMI Uniku terbaik menjadi acuan dan contoh bagi SPMI se-wilayah III Cirebon,” tambahnya.

Sementara, Ketua Dewan Pengurus Yayasan Pendidikan Sang Adipati Kuningan (YPSAK) Drs. Uri Syam, SH., MH mengatakan, dirinya atas nama pribadi dan yayasan, menyambut baik dan menyampaikan dukungan serta apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Rektor berserta jajarannya yang mencanangkan “Uniku Green Campus”. “Saya berharap agar Green Campus tersebut harus terintegrasi,” pungkasnya.(NR)


Fishing