Jum29032024

Last updateRab, 27 Mar 2024 3pm

bjb

Olahraga

Dulyamin Pimpin POBSI Indramayu Periode 2020-2024

Prosesi pelantikan ketua POBSI Indramayu.

Kuningan Terkini - Ketua Umum Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Jawa Barat Rudi YB Kadarisman secara resmi mengukuhkan sekaligus melantik Dulyamin sebagai ketua POBSI Indramayu periode 2020-2024 di sekertariat Koni/GOR Singalodra, Indramayu, Rabu (12/08/2020).

“Selamat dan sukses untuk Dulyamin sebagai Ketua Pobsi Indramayu periode 2020-2024. Saya bangga, Dulyamin dan pengurus lainnya siap membaktikan diri untuk kemajuan olahraga Biliar, khususnya di Kabupaten Indramayu,” ujar Ir Rudi YB Kadarisman. 

Untuk menghasilkan perestasi terbaik di POBSI kata Rudi, seorang ketua harus bekerja ekstra keras, baik tenaga, waktu dan pikiran, bahkan harus rela berkorban materil demi kemajuan olahraga Biliar. “Seorang ketua POBSI harus benar-benar menghasilkan dan mencetak atlet berprestasi. Untuk mewujudkan semua itu, silahkan selalu berkordinasi dengan Pengurus Provinsi POBSI Jawa Barat,” tegasnya.

ketua POBSI Indramayu, Dulyamin saat dihubungi melalui telepon selulernya mengatakan, Ia mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dan amanah yang diberikan untuk memimpin POBSI Indramayu. “Mohon dukungan dan doa restunya. Saya akan berjuang maksimal dengan target lebih baik dari sebelumnya,” ucapnya. dengan prioritas menampilkan atlet-atlet handal 'wong' Indramayu.

Sementara, Sekum Pobsi Jabar, MU Saefudin menjelaskan, ada 6 kepengurusan Pobsi di beberapa kota/kabupaten akan berakhir. Purwakarta, Depok, dan Sukabumi akan berakhir pada pada bulan Nopember 2020, Kab Cirebon dan kota Bandung akan berakhir bulan Desember 2020., Sumedang akan berahir 31 Agustus 2020, terangnya.

“Sesuai AD dan ART Pobsi, kepengurusan yang habis masa jabatannya, agar segera melaksanakan musyawarah kabupaten/kota, dalam rangka konsolidasi organisasi,” pungkasnya. (H WAWAN JR)

Add comment


Security code
Refresh


Fishing