Pemerintahan

Mang Ewo: Kisruh PAU, Tampar Bupati Kuningan

Sujarwo

Kuningan Terkini - Kisruh yang melanda Perumda Aneka Usaha (PAU) Kuningan dinilai pengamat kebijakan Kuningan, Sujarwo telah menampar Bupati Kuningan, H. Acep Purnama sebagai Kuasa Pemilik Modal (KPM). Menurutnya, BUMD yang dipimpin Nana Sutisna tidak berhasil mewujudkan berbagai janjinya membangun PAU Kuningan kearah yang lebih baik.

“Alangkah eloknya, jika Nana Sutisna dengan jiwa besar untuk mengundurkan diri. Sehingga, kisruh dan kegaduhan yang terjadi di masyarakat akhir-akhir ini, bisa segera mereda,” kata Mang Ewo sapaan akrabnya, Minggu (10/10/2021).

Apabila Direktur PAU Kuningan, Nana Sutisna kurang punya jiwa besar untuk mengundurkan diri kata Mang Ewo, Bupati Kuningan selaku Kuasa Pemilik Modal, dapat mengambil kebijakan dan keputusan yang tegas dan bijak, dengan menarik mandat yang telah diamanatkan kepada Nana Sutisna, serta menunjuk Pejabat Sementara (PJS) Dirut PAU. Sehingga, roda organisasi ini tetap berjalan dan mendapat kepercayaan dari masyarakat.

“Jika Bupati Kuningan selaku KPM tidak segera membuat keputusan yang bijak dan tegas guna menyelamatkan keberadaan PAU, lembaga yang dibentuk di era H. Aang Hamid Suganda dikhawatirkan akan mengalami mati suri. Tidak mustahil pada akhirnya akan terkubur untuk selamanya,” paparnya.

Sebagai lembaga yang awalnya dibentuk untuk dapat membantu peningkatan ekonomi masyarakat Kuningan tegas mang Ewo, sangat disesalkan jika PAU Kuningan ini dibiarkan terkubur. Untuk itu, diperlukan kehadiran Dirut PAU Kuningan yang baru dan mendapat kepercayaan dan dukungan penuh dari masyarakat.

“Kehadiran Dirue PAU Kuningan yang baru, diharapkan dapat menggali potensi usaha baru dalam berbagai bidang tanpa"mencaplok bidang usaha apapun yang sudah berjalan. Dengan inovasi menciptakan jenis usaha baru, tujuan PAU Kuningan untuk dapat berkontribusi meningkatkan PAD Kuningan, bukan sekedar mimpi dan bualan belaka,” pungkasnya.(j’ly)


Fishing